Kalender Sebagai Promosi Bisnis
Apapun bentuknya, Sebagian besar orang akan merasa senang saat menerima kalender di awal tahun. Fungsi kalender sebagai pengingat waktu membuat kalender lebih mudah di terima siapa saja meskipun ada konten promosi di dalamnya. Lebih luas lagi, kalian bisa memberikan kalender secara langsung kepada para konsumen. Berkaitan dengan bisnis, berikut ini kegunaan Kalender Sebagai Promosi Bisnis.
Sebagai bentuk apresiasi untuk konsumen setia
Pemberian kalender menjadi wujud penghargaan kalian terhadap para konsumen yang sudah setia menggunakan produk atau jasa kalian. Kalender menjadi alternatif apresiasi kepada konsumen sebagai pengganti parcel, voucher ataupun hadiah.
Pengingat Produk atau Jasa
Di antara sederet produk atau jasa sejenis, kehadiran kalender yang telah di personalisasi akan membantu konsumen untuk mengingat produk atau jasa kalian. Ketika mereka hendak membeli produk atau menggunakan jasa yang sama, maka kehadiran kalender bisnis akan membantu konsumen untuk memilih produk atau jasa kalian yang mudah di temukan di dinding atau meja rumah mereka.
Media Promosi Jangka Panjang
Sebuah kalender tentu menampilkan penanggalan selama 12 bulan atau satu tahun penuh. Ini artinya, sepanjang tahun atau selama 12 bulan penuh, brand bisinis kalian akan di lihat oleh konsumen dan berada dekat dengan mereka. Bandingkan saja dengan media promosi seperti brosur atau booklet yang cenderung di tumpuk setelah di terima sebagai informasi di dalamnya segera terlupakan. Kalender yang di pasang di dinding atau di letakkan di atas meja akan terlihat di sepanjang waktu. Konten promosi di dalamnya pun bisa di lihat setiap saat.
Media Promosi yang Efektif
Ada berapa banyak produk atau jasa yang kalian miliki? Jika kalian mempunyai banyak produk atau jasa, maka kalian bisa menampilkan satu per satu melalui halaman kalender. Kalian bisa memiliih kalender 12 lembar untuk memajang produk atau jasa di setiap halaman kalender. Sementara itu bila kalian mempunyai sedikit produk atau jasa kalian bisa menggunakan halaman kalender untuk menyajikan informasi detail mengenai keunggulan dan manfaat produk atau jasa tersebut.
Kalender bisa menjadi media promosi efektif untuk memperkenalkan apapun jenis produk atau jasa kalian. Kamu bisa memesan kalender ini sebagai media promosi untuk bisnis kamu di Indostar, kami menyediakan jasa design secara free jika kamu belum memiliki design. Hubungi marketing kami di WhatsApp berikut ini untuk dapatkan penawaran harga nya.
Indostar Printing Bekasi
Mau Cetak Kemasan atau buku dengan kualitas terbaik?!
Indostar Book and Packaging Spesialist Solusinya
Hasilnya bikin sahabat ketagihan cetak di Indostar
Percetakan Indostar
Think Printing, Think Us !
info lengkap kunjungi :
www.Percetakandibekasi.com
Indostar
Jl. Letnan Marsaid No. 6
Kelurahan Margajaya
Kecamatan Bekasi Selatan
Kota Bekasi 17141
Dekat Stasiun Bekasi
Mager?Order dari rumah juga bisa kok,cukup hubungi marketing kami via wa :
Langsung admin : https://wa.me/6281111115757