5 Tips Membuat Kemasan Produk yang Menarik dan Unik

5 Tips membuat kemasan produk yang menarik dan unik – Selain produk yang berkualitas, kemasan menjadi salah satu faktor penting penentu konsumen untuk membeli suatu produk. Terutama untuk mereka yang kurang paham tentang produk yang kamu jual.

Jasa cetak kemasan kurma window di Indostar
Jasa cetak kemasan kurma window di Indostar

Selain itu, adanya kemasan yang menarik bisa membantu brand kamu di promosikan secara gratis oleh konsumen kamu! mereka akan dengan sedang hati mereferensikan kepada teman atau kerabat secara langsung maupun postingan mereka.

 

Namun, banyak dari pengusaha yang masih belum paham bagaimana caranya membuat kemasan yang menarik pelanggan. Kemasan merupakan perangkap emosional yang sangat ampuh karena merupakan pemicu utama yang langsung berhadapan dengan konsumen.

 

Oleh karena itu, kemasan harus dapat memengaruhi konsumen agar memberikan respon positif yaitu membeli produk.

 

5 Tips membuat kemasan produk yang bisa menarik pelanggan
  1. Gunakan Desain yang Sederhana

More simple, More better! Buatlah desain yang simple namun tetap menarik. Pilihlah desain kemasan yang simple dan sederhana. Kamu tidak perlu membuat desain yang terlalu rumit. Desain yang rumit bisa membuat calon pelanggan kesulitan dalam mengenali produk kamu. selain itu, biaya untuk membuat kemasannya pun menjadi lebih banyak.

baca juga : tips memilih kemasan yang tepat

 

  1. Gunakan Warna Cerah

Kemasan dengan desain warna yang cerah bisa membuat produk kamu terlihat mencolok. Hal ini bisa membuat perhatian calon customer tertuju kepada produkmu. Cobalah untuk riset pada competitor yang mempunyai produk serupa. Kamu juga bisa memilih warna yang sedang hype atau diminati banyak orang. Cara lain adalah dengan memilih warna yang sedana dengan produk kamu. warna-warna cerah yang sering dipilih sebagai warna kemasan adalah merah dam kucing.

 

  1. Manfaatkan gambar yang menarik

Gambar yang diberikan tidak selalu harus berkaitan dengan produk. Kamu bisa berikan ilustrasi atau karikatur yang ingin disampaikan oleh produk kamu tanpa harus terkesan kaku. Faktanya masyarakat Indonesia cenderung lebih mudah menerima sesuatu yang berbau visual. Oleh sebab itu mencantumkan gambar bisa lebih menarik minat pembeli.

 

  1. Gunakan bahan yang berbeda

Kamu bisa menghemat dana tanpa harus meninggalkan kesan produk yang unik dan berbeda. Kamu bisa mulai menggunakan alternatif bahan packaging dari kertas daur ulang atau bahan ramah lingkungan lainnya. menggunakan bahan ramah lingkungan bisa memberikan kesan positif untuk produk kamu.

 

Kemasan daur ulang memiliki harga lebih ekonomis, dengan tekstur yang berbeda hal ini akan memberikan kesan unik untuk produkmu.

baca juga : Contoh kemasan ramah lingkungan

 

  1. Cantumkan legalitas dari pemerintah

Hal terakhir yang tidak kalah penting adalah mencantumkan bukti legalitas dari pemerintah kedalam kemasanmu. Calon customer biasanya akan memperhatikan legalitas dari pemerintah seperti keterangan aman dari BPOM atau label halal dari MUI. Jadi, pastikan untuk selalu mencantumkan legalitas pada kemasanmu yah!

 

Nah, itulah beberapa tips membuat kemasan produk yang bisa menarik minat pelanggan. Sekarang kamu bisa mulai membuat kemasanmu sendiri. Buat kamu yang masih bingung untuk membuat desain kemasan yang unik dan menarik, kamu bisa hubungi tim kami melalui whatapps yahh.

 

Indostar bisa bantu kamu mulai dari proses pembuatan desain hingga cetak. kamu bisa berkunjung ke workshop kami yang berada di kota Bekasi. Buat stares yang berada di luar kota jangan khawatir. Kami menerima jasa cetak secara online, kamu cukup hubungi kami melalui whatsapp atau email.

 

Jadi tunggu apalagi? yuk segera upgrade kemasanmu bersama Indostar!